Manfaat Operasi Labiaplasty untuk Kecantikan

Labiaplasty merupakan operasi yang dilakukan pada bibir vagina. Terkadang hal ini diperlukan mengingat setiap bagian tubuh wanita itu tidaklah sama termasuk bentuk alat intim wanita. Beberapa kasus, banyak perempuan menyadari seiring bertambahnya umur mereka bahwa alat intim mereka tidak sama dengan yang lainnya. Ini biasanya terjadi pada dinding bagian luar atau labia majora dan bibir vagina bagian dalam atau labia minor.

Kelainan ini bisa sangat mengganggu aktivitas. Seperti halnya, beberapa perempuan merasa tidak nyaman ketika mereka sedang berolahraga. Selain itu, akan timbul rasa sakit juga saat memakai jeans yang ketat. Bahkan bagi ada beberapa perempuan yang vaginanya terlihat menonjol pada saat memakai celana ketat atau celana renang. Bagi sebagian wanita ini juga menjadi penyebab krisis kepercayaan diri karena mereka menganggap diri mereka tidak normal.

4 Manfaat Operasi Labiaplasty bagi Kesehatan

Mengembalikan bentuk simetris vagina

Bagi perempuan yang memiliki kelainan pada dinding vagiananya, misalnya terlalu berlebihan atau bentuknya tidak normal, operasi labiaplasty adalah salah satu solusi. Operasi ini akan mengembalikan bentuk vagina dari yang tidak simetris menjadi simetris dan sebagainya.

Menghentikan keputihan

Dikarenakan operasi Labiaplasty ini dilakukan pada bagian dalam bibir vagina, operasi ini juga bisa menghentikan keputihan yang banyak dialami oleh wanita. Keputihan memang bukan sesuatu yang terlalu berbahaya, namun jika sudah berlebihan akan mengakibatkan aroma tidak sedap pada daerah kewanitaan, rasa gatal, dan mengganggu aktivitas.

Lebih pede dalam bercinta

Belakangan ini, operasi labiaplasty banyak dilakukan oleh wanita untuk merasa pede saat bercinta. Tidak sedikit laki-laki yang bertanya pada pasangannya,  mengapa bentuk vagina mereka seperti itu, dan itu akan membuat wanita tersebut tidak percaya diri sehingga operasi labiaplasty kadang-kadang memang diperlukan.

Lebih pede menggunakan celana ketat atau baju renang

Ada beberapa perempuan yang merasa risih dan tidak percaya diri ketika memakai baju renang atau celana ketat namun vagina mereka terlihat walaupun sudah dilapisi kain. Hal ini bisa diatasi oleh operasi labiaplasty karena cara kerja operasi ini adalah memotong bibir vagina yang tidak dibutuhkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.