Inilah Cara Bermain Game Sand Ball, Pecahkan Teka-tekinya

Inilah Cara Bermain Game Sand Ball, Pecahkan Teka-tekinya! – Nama game Sand Balls mungkin tidak sepopuler game-game online gratis terbaik yang banyak dimainkan seperti PUBG Mobile, Free Fire, Mobile Legends, dan sebagainya. Namun siapa sangka, game yang rilis pada Agustus tahun 2019 ini, mampu menarik perhatian pencinta game Android. Bayangkan saja, hanya dalam waktu tidak sampai satu bulan, game android yang bisa dimainkan secara offline ini sudah didownload 10 juta kali.

Game Sand Ball
Game Sand Ball

Tak heran jika game ini memuncaki urutan satu kategori Gratis Teratas di Google Play Store. Melewati Mobile Legend yang ada di peringkat kedua, dan dibuntuti Garena Free Fire di peringkat ketiga. Pencapaian tersebut terbilang fantastis untuk sekelas game teka-teki.

Game Sand Ball merupakan game alternatif untuk kamu yang mulai jenuh dengan game-game petualangan, game shooter, dan sebagainya. Meski mengusung konsep yang sederhana, untuk memainkan game ini, kamu harus memutar otak agar dapat memenangkan permainan dan mendapatkan poin yang sempurna.

Berbeda dari beberapa game yang biasanya memancing emosi, bermain game ini bisa menghilangkan stres. Kamu hanya perlu drag atau swipe untuk dapat menjatuhkan kumpulan bola dengan menggunakan jari ke sebuah truk yang ada di bawah.

Jika semua bola jatuh dan terkumpul sempurna, maka kamu akan mendapatkan bintang 3. Jika poinmu sempurna, maka kamu akan mendapatkan diamond yang dapat digunakan untuk membeli berbagai macam bola. Meski terbilang sederhana, tetapi di sinilah letak keseruannya. Game Sand Ball sini sendiri mendapatkan rating 4.2/10 dari sekitar 81 ribu ulasan.

Dalam memainkan Sand Balls kamu hanya perlu drag untuk membuat galian yang pas, agar bola-bola dapat jatuh dan mengalir dengan sempurna. Perhatikan pula ukuran pola galian yang dibuat. Jangan terlalu lebar dan jangan pula terlalu sempit. Hal ini bertujuan agar bola dapat meluncur dengan deras, sehingga semua bola jatuh ke atas truk tanpa tertinggal sedikit pun. Jika ada bola yang tertinggal, maka pemain dipastikan tidak akan mendapatkan bintang 3, melainkan hanya mendapat bintang 1 atau juga 2. Perolehan bintang inilah yang kemudian menentukan banyak tidaknya diamond yang didapatkan. Simak informasi lainnya mengenai permainan game online terbaik seperti game agen judi online.

Diamond bisa digunakan untuk membeli aneka jenis bola yang menarik. Fungsi dari bola itu sendiri, tentu untuk menciptakan permainan lebih bervariasi. Cara untuk mendapatkan diamond Sand Balls adalah dengan sering bermain dan mendapat poin yang sempurna. Size game-nya hanya 31 MB, membuat game Sand Ball tidak membutuhkan ruang penyimpanan yang sangat besar. Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk mendownloadnya?

Leave a Reply

Your email address will not be published.